30 Sep 2012

Net View di OS Virtual


                                                                      
      Net View?? Apasih net View itu?? Net view yaitu salah satu software yang berfungsi sebagai  pengcapture/penangkap  keberadaan jaringan setempat yang terhubung dengan internet dengan kelas IP yang sama dimana jaringan tersebut merupakan pemakai antara alamat yang anda kehendaki untuk di eksekusi keberadaannya dengan batasan host antara 1 s/d 255.
Installasi Net View.
1   1.     Buka setup net view,  setelah tertampil setup’an nya, klik next.




2   2.     Klik saja I accept, lalu next.



3   3.     Setelah proses installasi complete, klik finish untuk mengakhiri installan.




4   4.     Bila installasi sudah selesai maka akan tertampil software net view dengan tampilan biru, untuk memulai pengeksekusian klik File-New. Setelah itu kemudian masukkan Alamat IP yang ingin anda eksekusi, batasannya antara 1-255. Dalam IP ini harus disamakan satu kelas dengan IP yang terkonektifitas dengan jaringan internet, karena yang terkonektifitas dengan jaringan internet merupakan modem smartfren tadi, maka saya masukkan alamat IP modem saya yaitu 10.249.95.6 dan  saya memilih untuk memulai pengeksekusian dari alamat IP 10.249.95.1 -10.249.95.255




5   5.     Setelah proses pengeksekusian selesai, dari alamat IP 10.249.95.1 s/d 10.249.95.255 ternyata di area polines hanyalah terdapat 2 anak yang memakai modem smartfren dengan alamat kelas IP yang sama yaitu 10.249.96.8 dan 10.249.96.26


Konfigurasi Jaringan Internet Windows Virtual



                                                                
               Konfigurasi Jaringan Internet di OS Virtual????? What?? Emangnya bisa?? Eitzzzz.. jangan salah cint, memang sich pada umumnya kita sering menjumpai yang bisa browsing Internet hanya di OS Host, tapi OS Virtual pun tak mau ketinggalan lhooo..di OS Virtual bisa di setting konfigurasi Internet, so bukan hanya OS Host doang yang bisa, tapi kita juga bisa browsing di OS Virtual.Untuk konfigurasi jaringan Internet OS Virtual kali ini saya memakai VM VirtualBox, pada postingan-postinganku sebelumnya memakai VMWare, itu waktu aku praktikum memakai computer laboratorium, tapi untuk konfigurasi Internet dan Netview aku praktik menggunakan lepy dikost. Saya memilih VirtualBox karena extensi file ringan, kalu VMWare extensi file nya berat, selain itu settingan ribet. Sebelumnya maaf yak..hehe
Sekarang akan aku jelasin pada kamu-kamu semua deh bagaimana cara konfigurasi jaringan Internet ke OS Virtual. Okay..common let’s join here!!
1  1.     At the step one, atur konigurasi IP Address SO Virtual dan SO Host terlebih dahulu.
a.     Untuk konfigurasi di OS Host klik kanan properties VirtualBox Host-Only Network  karena LAN card tersebut yang berhubungan langsung dengan OS Virtual kita. Atur konfigurasi IP nya.



b.    Klik detail untuk melihat IP yang telah terkonfigurasi. Pada OS Host kita konfigurasikan dengan alamat IP 192.168.14.1



c.     Atur konfigurasi IP OS virtual. Untuk di OS Virtual saya gunakan alamat IP 192.168.14.2




d.    Ping antara OS Virtual dengan OS asli apakah suda saling terconnect ataukah belum.
Ø Ping OS Virtual di commandprompt OS Host. 




Ø Ping OS Host di commandprompt OS Virtual.



Ø Bila keduanya sudah di ping da nada tulisan Repy from…. Berarti kedua OS tersebut sudah saling terhubung.
          Kedua OS ini saling dikoneksikan, bisa bermanfaat untuk sharing folder, sharing data, sharing printer, scanner, dsb.

3  2.     At the second step, langsung buka VM VirtualBox lalu pilih setting kemudian klik jaringan. Kalau sudah Host Only maka sudah sama dengan OS Host kita.



4  3.     Third, pilih USB, lalu klik tombol tambah (+) maka akan secara otomatis mencari, di sana langsung kedetek modem saya, lalu pilih modem kamu yang sudah kedetek tadi. Karena untuk koneksi jaringannya saya gunakan modem.


5  4.     At the next step, klik run pada OS Virtual anda, maka akan secara otomatis langsung terdeteksi modem anda dan jalankan setup’an nya. Sama seperti biasa, next.next.install.finish.











Bila sudah ada tampilan smartfren, klik connect untuuk memulai browsing.




6  5.     Mari kita coba testing ngenet di IE dengan alamat http:www.google.co.id sebagai pecobaan nya.



       Nah tuhhhhh, connect kannnnnnnnnn..gua bilang juga appa..nothing impossible in world.hehe

25 Sep 2012

Tutorial Konfigurasi Penginstallan Windows XP SP 2 di VMWare, Proses Installasi Windows XP SP 2 Pada Mesin VMWare

                                                             

                  

Pada Bab ini saya akan menjelaskan step by step tata cara urutan mulai dari Konfigurasi penginstallan Windows XP 2 di VMWare dan  Proses Installasi Windows XP 2 pada mesin VMWare. Pembahasannya pada materi dibawah ini.


Tutorial Install Microsoft Windows XP 2 di dalam WM Ware:

      Pertama kita harus menyetting konfigurasi VM Ware terlebih dahulu untuk menginstall SO yang baru dengan langkah berikut :


1.    Klik New Virtual Machine untuk membuat mesin virtual baru. 

 


2.    Klik next.


3.    Klik Custom untuk menambah konfigurasi peralatan secara spesifik.


4.    Pilih New-Workstation 5 untuk memilih agar bisa mengatur konfigurasi jaringan anda. Kemudian Next.

 


5.    Pilih Microsoft Windows sebagai Corporation SO anda dan isikan Windows XP Professional sebagai versinya.

 


6.    Pilih peletakan dokumen Installan anda.

 


7.    Centang One untuk Processornya, lalu next.

 


8.    Atur seberapa besar kapasitas memory yang anda inginkan pada SO anda, lalu next.

 


9.    Pilih Use Host-Only Networking untuk mengatur jenis konfigurasi jaringan anda.  



10.  Untuk I/O Adapter pilih Bus Logic, kemudian next.

 


11.  Pilih Create a new virtual disk untuk membuat mesin virtualmu yang baru.

 


12.  Untuk Select a disk type, pilih jenis IDE, karena sudah direkomendasi.

 


13.  Pilih seberapa besar kapasitas yang di inginkan untuk mesin virtual anda.

 


14.  Pilih Peletakan file Windows XP virtual anda, lalu klik Finish.

 


            Kedua yang harus anda lakukuan adalah mengatur dan mengedit jenis hardware beserta kapasitasnya pada SO yang akan anda Install dengan langkah berikut :


1.      Klik Edit Virtual Machine Settings untuk memulai.



2.      Pilih CD-ROM (IDE 1:0), Centang Use ISO image dan Isikan jenis SO yang akan anda Install, jangan         lupa juga untuk mencentang IDE 1:0 CD-ROM 1, Klik Add untuk menambanh konfigurasiannya. 



3.      Klik next untuk melanjutkan dan menyimpan konfigurasi CD-ROM tadi.



 4.      Pilih Ethernet Adapter untuk mengonfigurasi Kartu jaringan, klik next.



5.      Centang kotak dialog Custom Specific Virtual Network, lalu pilih VM Net 1 (Host Only) untuk jenis jaringan anda.



6.      Kartu Jaringan anda sudah tertambah, lalu klik Add.



7.      Pilih Start this virtual machine untuk memulai Proses Penginstallan anda.



Tutorial Proses Intalasi Windows XP SP2 dalam mesin VMWare.

 1.      Pilih Install Windows XP SP2 Pro.



2.      Konfigurasi Windows Setup telah Tertampil.



3.      Tekan Enter untuk melanjutkan Konfigurasi.



4.      Pilih F8 untuk menyetujui.



5.      Tekan C untuk menulis seberapa besar partisi hardisk yang anda inginkan.



6.      Sebagai contoh saja 1020 MB, kemudian tekan Enter untuk melanjutkan.



7.      Setelah di partisi tekan Enter untuk melanjutkan proses Installasi.



8.      Pilih jenis File System yang anda inginkan, kemudian Enter dan tunggu prosesnya.




9.      Bila Setup Windows anda sudah sukses, maka tampilannya akan berubah seperti dibawah ini untuk persiapan proses Installasi berikutnya.



10.  Bila ada tampilan berikut, maka Pilih jenis bahasa yang ingin anda gunakan pada SO anda nantinya, kemudian klik next.



11.  Masukkan Serial Number Windows XP SP2 yang anda Install.



12.  Masukkan Computer Name anda, lalu next.



13.  Atur Konfigurasi Waktu dan Tanggal, klik next. Tunggu proses setupnya.




14.  Pilih Typical Setting. Kemudian Klik Next. Lalu Tunggu proses penyelesaian Installasi.




                




15.  Bila ada tampilan seperti ini berarti Windows anda sudah terinstall.



16.  Windows akan otomatis mengatur resolusi pada monitor anda. Klik OK. Kemudian Klik OK lagi.




17.  Bila ada tampilan berikut, klik next untuk melanjutkan.



18.  Pilih Not Right Now, lalu klik next.



19.  Pilih skip, lalu klik next.



20.  Pilih No, not at this  time, klik next.



21.  Isikan nama anda sebagai user.



22.  SO anda sudah berhasil terinstall secara complete. Klik Finish. SO anda sudah jadi dan siap di operasikan.



  

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Enterprise Project Management